Sirojuddin & Heru D. Arwas | jaWAra Internet Sehat 2022 yang terpilih mewakili Kepulauan Riau,

Natuna Melawan Hoaks merupakan rangkaian kegiatan literasi digital di beberapa desa di Kabupaten Natuna. Desa Sepempang adalah salah satu destinasi dari kegiatan ini.

Desa Sepempang terletak di Kecamatan Bunguran Timur kabupaten Natuna Kepulauan Riau. Jumlah penduduknya hampir mencapai 2000 jiwa di mana Desa sepempang ini termasuk desa yang strategis dibandingkan dengan desa lainnya yang ada di kabupaten Natuna provinsi kepulauan Riau.

Kegiatan pertama pada hari Sabtu tanggal 06 Agustus 2022, SIrojudin berdialog dengan Kasi Humas Polres Natuna dan Kabid PIKP Diskominfo kabupaten Natuna untuk membahas mengenai Natuna Melawan Hoaks yang dipandu oleh Host dari RRI RANAI. Dialog di radio ini merupakan pilihan yang tepat karena masih didengarkan oleh masyarakat Natuna, baik melalui perangkat radio maupun melalui smartphone yang terhubung ke Live Facebook RRI RANAI atau Live You Tube RRI RANAI.

Kegiatan lain yang menjadi rangkaian Natuna Melawan Hoaks adalah Senam Bersama, pada hari Sabtu tanggal 13 Agustus 2022. Senam yang digelar di lapangan sepakbola diikuti oleh masyarakat Desa Sepempang dan Siswa siswi SDN Sepempang dari kelas 1 sampai kelas 6. Sekira 400 siswa/siswi yang mengikuti kegiatan senam bersama Melawan Hoaks yang di dukung oleh Dispora kabupaten Natuna.

Rangkaian berikut yang tak kalah menarik adalah JAMBORE FORUM ANAK Sekecamatan Bunguran Timur. Pada kegiatan ini anak-anak dan orang dewasa bersama-sama bermain permainan tradisional seperti main ular tangga, main karet, dan banyak permainan tradisional lainnya,

Kenapa permainan tradisional kami angkat kembali? Di era digital ini Anak-anak –tidak hanya di Natuna namun di daerah manapun– ada yang keranjingan bermain gadget, sehingga lebih memilih bermain game di gadget nya dari pada bermain bersama teman-teman yang ada di lingkungan sekitarnya.

Awalnya anak-anak terlihat canggung saat memulai permainan tradisional. Camat Bunguran Timur merasa sedih dan prihatin melihatnya. Ia pun ikut bermain bersama anak-anak agar dapat mengurangi kecanggungan dalam bermain permainan tradisional yang dulunya di mainkan oleh anak-anak pada umumnya. Kegiatan ini merupakan upaya mengedukasi kembali masyarakat, khsususnya anak-anak agar mengenal permainan tradisional sehingga tidak hilang ditelan kemodernan.

Kegiatan sosialisasi terkait Natuna Melawan Hoaks digelar di Aula kantor Desa Sepempang. Hadir lebih dari 50 orang masyarakat dari perwakilan anak-anak, remaja, orang dewasa, orang tua, maupun perwakilan dari organisasi/komunitas. Perwakilan dari Polres Natuna bertindak sebagai narasumbernya.

Masih dalam rangkaian kegiatan, selanjutnya jaWAra InternetSehat Natuna melakukan kegiatan pengecekan kesehatan dan pengobatan gratis di posko yang telah disediakan. Kegiatan ini didukung oleh Puskesmas Ranai dan Kader Pokja Sehat Desa Sepempang. Ada sekira 50 orang Lansia yang mengikuti pengecekan kesehatan dan pengobatan gratis.

Selanjutnya kegiatan malam harinya adalah pentas seni budaya yang ada di Desa Sepempang dan kecamatan Bunguran Timur yaitu Gendang, ayam sudur,zapin, dan alu di mana kegiatan ini di hadiri oleh beberapa pejabat Daerah termasuk Bupati Natuna dan tersedia juga beberapa macam makanan khas natuna yang di sajikan untuk Tamu undangan dan masyarakat desa sepempang yang hadir pada kegiatan pentas seni budaya Natuna Melawan Hoax tersebut sehingga seni budaya dan makanan khas natuna banyak di kenal oleh tamu undangan yang tidak semua orang Natuna dan bisa di nikmati oleh masyarakat desa sepempang yang hadir pada malam itu.

Pada malam harinya, kegiatan Natuna Melawan Hoaks dilanjutkan dengan pentas seni budaya yang ada di Desa Sepempang dan kecamatan Bunguran Timur. Berbagai tarian tradisional ditampilkan, salah satunya yaitu Gendang, Ayam Sudur, Zapin, dan Alu. Kegiatan ini dihadiri oleh beberapa pejabat daerah termasuk Bupati Natuna. Pada acara ini disajikan pula beragam makanan khas natuna untuk tamu undangan dan masyarakat desa sepempang yang menyaksikan pentas seni budaya Natuna Melawan Hoax.

Setelah di Desa Sepempang, Natuna Melawan Hoaks lanjut ke Desa Binjai. Laporan videonya dapat disaksikan di sini